Sabtu, 06 Agustus 2016

AIR TERJUN TELAGO JANDO


Wisata kito kali ini adalah

Nama : Air Terjun Telago Jando
Lokasi : Kampung Sungai Letung, Desa Buat, Kecamatan Batin III Ulu, kabupaten Bungo
Provinsi : Jambi
Negara : Indonesia
_________________________________________________________________________________

Keindahan alam Kabupaten Bungo tidak kalah dengan daerah lain dalam Provinsi Jambi. Salah satunya, Air Terjun Telago Jando yang berada di Kampung Sungai Letung, Desa Buat, Kecamatan Batin III Ulu.


Untuk menuju lokasi dari Kota Muarabungo, memerlukan waktu sekitar 1 jam dengan jarak tempuh sekitar 60 Km. Namun, lelah dalam perjalanan Anda akan hilang dan akan terbayar dengan suasana alam yang ada. Dua air terjun yang di kelilingi oleh hutan adat desa tersebut bakal memanjakan mata penggunjung.

Air Terjun Telago Jando ini juga berada di Dusun Buat ini sangat mempesona. Ada tiga air terjun dengan satu tumpuan. Ketinggian yang pertama mencapai 50 meter. Suara gemercik air juga akan menghiasi telinga Anda.

Sedangkan air terjun yang kedua ketinggiannya mencapai 100 meter dengan air yang sangat jernih menggaliri sepanjang Sungai Letung dan dikelilingi hutan lindung atau hutan desa yang masih alami.

Selain di kelilingi hutan adat atau hutan desa, kedua air terjun tersebut juga dikelilingi oleh Air terjun Napal Tebing.

#pesonaindonesia
#pesonajambi
#pesonajambibungo
#airterjuntelagojando

Source: https://www.instagram.com/p/BIezT-ugP-s/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar