Wisata kito kali ini adalah
Nama : Pelabuhan Kuala Tungkal
Lokasi : Muara Sungai Pengabuan, Jl. Kemakmuran, Kuala Tungkal, Kabupaten Tanjung Jabung Bara
Provinsi : Jambi
Negara : Indonesia
_________________________________________________________________________________
Salah satu spot yang menjadi Landmark dari kota Kuala Tungkal ini adalah pelabuhannya. Setiap sore lokasi ini menjadi tempat berkumpulnya warga setempat terutama pemuda-pemudi kota Tungkal menghabiskan waktu sore mereka bersama rekan-rekan mereka, tertarik ingin mencoba mampir ke pelabuhan ini dan mengabadikan moment anda?
Pelabuhan Kuala Tungkal,yang terletak di Kabupaten Tanjung Jabung Barat, berjarak 110 km arah Timur Kota Jambi. Dermaga yang memiliki kapasitas sandar kapal hingga bobot 800 dwt ini, setiap harinya melayani lalu lintas hydrofoil (speed-boat) yang menghubungkan Kuala Tungkal (Jambi) dengan Batam, Tanjung Pinang dan kepulauan lainnya di Provinsi Kepulauan Riau. Dermaga ini juga merupakan tempat berlabuhnya nelayan pencari ikan di daerah yang terkenal dengan kontribusi hasil perikanan lautnya tersebut.
#pesonajambitanjabbar
#pelabuhankualatungkal
Source: https://www.instagram.com/p/BCje28kD_Vc/
Wow kerennnnn bhim...
BalasHapusmakasih mas asad
Hapus